large image
DIREKTUR RUMAH SAKIT

dr. Yus Priatna A, Sp. P
NIP. 19771002 200604 1 066
ALUR PENDAFTARAN ONLINE POLI PSIKIATRI/ JIWA
Mobile JKN
MAMA ASI (Media Informasi dan Edukasi Pasien Pskiatri) >>> bit.ly/MAMA_ASI
Layanan Pengaduan
Nomer Informasi
CALL CENTER IGD
  • (0332) 421710
  • (0332) 421974
  • (0332) 422038
KRITIK DAN SARAN
IHT Tentang Penatalaksanaan Pasien Perawatan Trakheostomi & Trepanasi Serta Update Perawatan Luka
Kategori Berita | Diposting pada : 2024-02-29 -|- 14:22:06 oleh Admin

RSDK hari ini. Peningkatan Mutu Pelayanan Kesehatan merupakan serangkaian upaya fasilitas pelayanan kesehatan dalam menyelenggarakan pelayanan Kesehatan yang sesuai dengan standar dan mengutamakan keselamatan pasien. Sehingga dalam upaya peningkatan mutu pelayanan kesehatan, setiap fasilitas pelayanan kesehatan wajib melakukan peningkatan mutu pelayanan kesehatan baik secara internal maupun eksternal dan terus menerus serta berkesinambungan. “Tujuan peningkatan mutu pelayanan kesehatan adalah pertama untuk memenuhi hak pasien mendapatkan pelayanan Kesehatan yang bermutu dan memberikan kepuasan kepada pasien, kedua adalah untuk mendorong fasilitas pelayanan kesehatan mewujudkan budaya mutu melalui tata kelola organisasi dan tata kelola klinis yang baik, dan yang ketiga adalah untuk meningkatkan perlindungan bagi sumber daya manusia di Rumah Sakit” Oleh kerena itu RSUD dr. H Koesnadi Bondowoso terus berusaha meningkatkan pengetahuan dan kompetensi perawat Rumah Sakit Umum dr. H. Koesnadi Bondowoso dengan mengadakan kegiatan In House Training Tentang Penatalaksanaan Pasien Perawatan  Trakheostomi Dan Trepanasi Serta Update Perawatan Luka.Hari ini Rabu 28 Februari 2024 bertempat di Aula Puspa Indah RSUD dr. H Koesnadi kegiatan ini dihadiri oleh kepala paviliun, ketua tim dan perawat pelaksana dengan jumlah 50 orang terdiri antara lain Kepala Paviliun, 1-3 Kepala Tim, dan 1 orang perawat pelaksana di ruang rawat inap RSUD dr. H Koesnadi Bondowoso,kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pelayanan pasien di RSUD dr. H. Koesnadi Bondowoso dan untuk Meningkatkan pengetahuan dan kompetensi perawat RSUD dr. H. Koesnadi Bondowoso.


 IHT Trakheostomi feb24


Seperti yang kita ketahuai pasien yang datang ke rumah sakit adalah pasien rujukan dari fasilitas kesehatan tingkat 1 atau yang sudah tidak dapat ditangani oleh puskesmas atau klinik,sehingga pasien yang datang menaruh harapan yang besar agar di rumah sakit dapat di tangani dengan baik dan dapat sembuh seperti sedia kala,oleh karena itu kami terus berbenah untuk memberikan pekayanan terbaik untuk masyarakat agar masyarkat merasa puas dengan pelayanan yang kami berikan sesuai dengan Sesuai dengan motto RSUD dr. H. Koesnadi Bondowoso yaitu Kepuasan Pelanggan adalah Kebanggaan Kami,”. Kegiatan In House Training (IHT) ini pandu oleh Wiwin Nur Siam, S.Kep.,Ns


IHT Trakheostomi feb24a


Selanjutnya kegiatan dibuka oleh dr. Yus Priyatna S., Sp.P., FISR. selaku Diresktur RSUD dr. H. Koesnadi dan pembacaan Doa dipipimpin oleh Yunarso, S.Kep.,Ns. Materi pertama diberikan oleh dr. Dian Ika Setyarini, Sp.An tentang Penatalaksaan pada pasien dengan Trakheostomi beliau menjelaskan tentang pengertian trakheostomi serta kekurangan dan kelebihan serta komplikasi yang akan terjadi jika menggunakan trakheostomi. Trakeostemi adalah sebuah lubang yang dibuat oleh dokter bedah dengan membuat lubang dari bagian depan leher dan memasukkan selang indwelling masuk ke tenggorokan (trakea), selang tersebut bersifat terbuka untuk aliran nafas yang lebih terbuka. Istilah prosedur pembedahan ini di sebut dengan Tracheotomy.


 IHT Trakheostomi feb24b


Trakeostomi dilakukan untuk mengatasi obstruksi jalan nafas atas, untuk membuang sekret berlebih pada trakeobronkial, untuk mencegah aspirasi sekresi oral atau lambung pada pasien tidak sadar atau paralisis (dengan menutup trakea dari esofagus), dan diperlukan untuk mengganti selang endotrakeal yang dipergunakan pada pasien dengan penggunaan mesin ventilator dalam jangka waktu yang panjang. Selanjutnya Materi kedua diberikan oleh dr. A Kurniawan, M.Ked.Klin, Sp.BS tentang Penatalaksanaan pasien dengan Trepanasi Trepanasi/ kraniotomi adalah suatu tindakan membuka tulang kepala yang bertujuan mencapai otak untuk tindakan pembedahan definitif (seperti adanya SDH (subdural hematoma) atau EDH (epidural hematoma) dan kondisi lain pada kepala yang memerlukan tindakan kraniotomi). Tujuan perawatan ini adalah maksimalkan perfusi / fungsi otak, mencegah komplikasi, pengaturan fungsi secara optimal / mengembalikan ke fungsi normal, mendukung proses pemulihan koping klien / keluarga, mempertahankan konsep diri pasien, pemberian informasi tentang proses penyakit, prognosis, rencana pengobatan, dan rehabilitasi pada pasien.


 IHT Trakheostomi feb24c


Kemudian untuk materi ketiga diberikan oleh Iid Rosyida, S.Kep.Ns selaku Kepala ICU tentang Perawatan trakheostomi seperti sudah dijelaskan di atas bahwa Trakeostemi adalah sebuah lubang yang dibuat oleh dokter bedah dengan membuat lubang dari bagian depan leher dan memasukkan selang indwelling masuk ke tenggorokan (trakea),pasien yang di rawat di ICU sebagian besar adalah pasien khusus yang membutuhkan pengawasan 24 jam oleh tenaga medis,sehingga tenaga medis yang ada di ruang icu adalah tenaga medis yang sudah benar benar terlatih dan terus mengikuti ilmu sesuai dengan perkembangan jaman. Selanjutnya Materi terakhir diberikan oleh Agum Supriyoko, S.Kep., Ns selaku perawat Poli Bedah Orthopedi,beliau menmberikan materi tentang Perawatan luka dan prinsip perawatan luka. Perawatan luka adalah prosedur penting yang perlu dilakukan ketika mengalami luka atau cedera pada kulit. Kulit adalah bagian tubuh terluas dan terluar yang membentuk sekitar 16 persen dari berat badan. Oleh karena itu, luka pada kulit, terutama luka terbuka, perlu mendapatkan perawatan yang intensif. Ini karena luka terbuka dapat dengan mudah terinfeksi oleh virus dan bakteri penyebab penyakit. Meskipun perawatan ini mungkin tampak sepele, ini memiliki tujuan penting bagi kesehatan tubuh. Sebab, kulit menjadi salah satu organ penting tubuh manusia. Kulit mengatur suhu tubuh, indra, dan menghasilkan vitamin. Karena merupakan organ terluar, kulit akan rentan cedera. Untuk mencegah luka menjadi lebih buruk dan menjadi luka kronis, infeksi, atau kondisi berbahaya lainnya, perawatan sangat penting dilakukan. Jika luka dirawat dengan baik, luka juga dapat terlindung dari kuman dan virus yang mungkin dapat menginfeksi tubuh dan menyebabkan penyakit.


IHT Trakheostomi feb24d


Kegiatan ini berjalan dengan lancar dan peserta sangat antusias dalam mengikuti,sehingga ilmu yang diperoleh hari ni akan sangat bermanfaat untuk dilaksanakan dan di terapkan di ruang perawatan masing – masing perawat yang mengikuti kegiatan pada hari ini. RSUD dr. H. Koesnadi Bondowoso akan terus berupaya dalam memberikan pelayanan yang terbaik tidak hanya dengan memberikan fasilitas dan pelayanan yang optimal, namun juga dengan mengembangan kompetensi, keterampilan dan meningkatkan pengetahuan para petugas sesuai dengan bidangnya masing-masing. (PKRS/MILA)

Baca Juga Berita Lainnya
Poling

Bagaimana pelayanan RSU Dr. H. Koesnadi Bondowoso...?

Sangat Baik
Tidak Baik
Cukup
Kurang

Lihat Hasil Polling
Zona Integritas RSU dr. H. KOESNADI Bondowoso

TRAILER ACARA K3RS RSUD dr. H. KOESNADI

Acara K3RS "Sosialisai Program Manajemen Fasilitas dan Kesehatan"

HIMBAUAN PENERAPAN 6 M

TRAILER ATP (Anjungan Transfer Pengetahuan)

STATISTIK PENGUNJUNG
  • Dikunjungi oleh : 631203 user
  • IP address : 3.134.90.44
  • OS : Unknown Platform
  • Browser : Mozilla 5.0
GALERI KEGIATAN TERBARU