large image
DIREKTUR RUMAH SAKIT

dr. Yus Priatna A, Sp. P
NIP. 19771002 200604 1 066
ALUR PENDAFTARAN ONLINE POLI PSIKIATRI/ JIWA
Mobile JKN
MAMA ASI (Media Informasi dan Edukasi Pasien Pskiatri) >>> bit.ly/MAMA_ASI
Layanan Pengaduan
Nomer Informasi
CALL CENTER IGD
  • (0332) 421710
  • (0332) 421974
  • (0332) 422038
KRITIK DAN SARAN
Indahnya Kebersamaan Serah Terima Sekaligus Perkenalan Kabid Pelayanan Keperawatan & Penunjang RSDK
Kategori Berita | Diposting pada : 2023-06-19 -|- 02:44:00 oleh Admin

RSDK hari ini. Bupati Bondowoso Ke-28 Drs. K. H. Salwa Arifin melakukan penyegaran birokrasi dengan cara  melakukan mutasi puluhan pejabat II,III dan IV pada hari Jum'at tanggal 15 Juni 2023 lalu. Tujuan utamanya adalah untuk meningkatkan kinerja dengan harapan para pejabat yang menempati dan menduduki jabatan baru itu dapat meningkatkan kreatifitasnya (faktualnews.co). Semua ini dilakukan tak lain demi kemajuan Kabupaten Bondowoso kedepannya. 


kabid jun23


kabid jun23a
RSUD dr. H. Koesnadi (RSDK) juga mendapatkan kesempatan untuk meningkatkan kinerja nyatanya dalam beberapa bagian terkait yaitu pada Kabid Pelayanan Keperawatan, Kabid Pelayanan Penunjang serta Kabag Umum. Berikut adalah pergantian atau perubahan pejabat yang terjadi yaitu:



  1. Yudho Tri Handoko, Skep. Ns yang sebelumnya menjabat sebagai Kabid Kabid Pelayanan Keperawatan di RSUD dr. H. Koesnadi (RSDK) berpindah tugas menjadi Kabid Pelayanan Kesehatan di Dinas Kesehatan Kabupaten Bondowoso

  2. Pasidi, S.Kep.,Mkes yang sebelumnya menjabat sebagai Kabid. Pelayanan Penunjang berpindah tugas menjadi Kabid Pelayanan Keperawatan di RSUD dr. H. Koesnadi (RSDK)

  3. dr. Titik Erna Erawati yang sebelumnya menjabat sebagai Kabid Pelayanan Kesehatan di Dinas Kesehatan Kabupaten Bondowoso berpindah tugas menjadi Kabid. Pelayanan Penunjang di RSUD dr. H. Koesnadi (RSDK)

  4. Eko Budianto, SP selaku Kepala Bagian Umum di RSUD dr. H. Koesnadi (RSDK) berpindah tugas di Dinas Pertanian Kabupaten Bondowoso

  5. Bapak Deki sebelumnya menjabat di Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Bondowoso berpindah tugas menjadi Kepala Bagian Umum di RSUD dr. H. Koesnadi (RSDK)


kabid jun23b


kabid jun23c
Walaupun terjadi perpindahan tugas dan tempat dinas, akan tetapi solidaritas dan semangat kekeluargaan dalam mencapai tujuan utama memberikan pelayanan kesehatan terbaik kepada masyarakat tetap menjadi prioritas utama. Hal ini dibuktikan dengan adanya kegiatan kebersamaan serah terima dan perkenalan kewenangan serta kewajiban yang dilakukan oleh Yudho Tri Handoko, Skep. Ns, Pasidi, S.Kep.,Mkes beserta dr. Titik Erna Erawati di lingkungan kerja RSUD dr. H. Koesnadi (RSDK). Tepatnya pada pukul 09.30-14.00 WIB, ketiga Kepala Bidang menuju beberapa unit kerja di RSUD dr. H. Koesnadi (RSDK) seperti Unit Patologi Anatomi, Unit Endoskopi, Instalasi Gizi, Instalasi Laborat, Instalasi Kemoterapi, Instalasi Rawat Jenazah, Bagian Kepegawaian, Bagian Tata Usaha, Hukum, Informasi dan Pemasaran, Bagian Perencanaan dan Pengembangan, Paviliun Mawar, Paviliun Melati, Paviliun Krisan, Paviliun Seroja dan masih banyak lagi. 


kabid jun23d


kabid jun23e
"Saya ucapkan mohon maaf yang sedalam-dalamnya jika selama saya menjabat terdapat beberapa hal yang kurang berkenan. Nantinya tanggungjawab yang ada akan dilanjutkan oleh bapak Pasidi dan juga dokter Titik untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. InsyaAlloh mulai senin depan akan secara penuh berkontribusi dalam peningkatan kualitas mutu pelayanan kesehatan di RSUD dr. H. Koesnadi." jelaskan Yudho Tri Handoko, Skep. Ns. 


kabid jun23f


kabid jun23g
RSUD dr. H. Koesnadi (RSDK) akan selalu berbenah memberikan pelayanan terbaiknya dalam mewujudkan visi utama Terwujudnya Rumah Sakit Yang Terpercaya Dan Bermartabat Dengan Pelayanan Kesehatan Yang Bermutu. Dengan komitmen tinggi akan pemberian pelayanan kesehatan yang prima dan optimal ini, semangat dari indahnya kebersamaan akan terus kami bangun dan pupuk hingga berbuah manis yaitu dalam menggapai motto utama Kepuasan Pelanggan Adalah Kebanggan Kami. Salam Sehat. (PKRS/SWILING)


kabid jun23h

Baca Juga Berita Lainnya
Poling

Bagaimana pelayanan RSU Dr. H. Koesnadi Bondowoso...?

Sangat Baik
Tidak Baik
Cukup
Kurang

Lihat Hasil Polling
Zona Integritas RSU dr. H. KOESNADI Bondowoso

TRAILER ACARA K3RS RSUD dr. H. KOESNADI

Acara K3RS "Sosialisai Program Manajemen Fasilitas dan Kesehatan"

HIMBAUAN PENERAPAN 6 M

TRAILER ATP (Anjungan Transfer Pengetahuan)

STATISTIK PENGUNJUNG
  • Dikunjungi oleh : 629002 user
  • IP address : 18.118.145.114
  • OS : Unknown Platform
  • Browser : Mozilla 5.0
GALERI KEGIATAN TERBARU