
dr. Yus Priatna A, Sp. P
NIP. 19771002 200604 1 066
- (0332) 421710
- (0332) 421974
- (0332) 422038

RSDK hari ini. Hari Pahlawan Nasional secara rutin diperingati setiap tanggal 10 November setiap tahunnya. Merayakan Hari Pahlawan Nasional dapat dilakukan dengan beberapa cara, dimulai dari mengingat kembali nama-nama dan jasa seluruh pahlawan bangsa, memperingati dengan penuh rasa hormat dan tanggung jawab, mengikuti upacara bendera dengan khitmad serta meningkatkan rasa patriotisme di setiap bidang profesi dengan penuh loyalitas tinggi. Sosok pahlawan bangsa yang disematkan kepada orang-orang yang telah memberikan jasa baktinya kepada bangsa tidak hanya di bidang proklamator ataupun revolasi namun juga di bidang kesehatan. Siapa saja sosok pahlawan kesehatan yang ada di Indonesia? Berikut adalah salah satu pahlawan kesehatan nasional yang dimiliki oleh Indonesia menurut laman resmi halodoc.com.
- Dokter Cipto Mangunkusumo merupakan salah satu tokoh pergerakan kemerdekaan Indonesia yang juga alumni STOVIA, yakni sekolah kedokteran di Batavia. Sebagai seorang dokter, Cipto Mangunkusumo juga andil dalam memberantas wabah pes di Malang tahun 1911. Atas jasa-jasanya dalam memerdekakan Indonesia, namanya diabadikan sebagai Rumah Sakit Umum Pusat Nasional Dr. Cipto Mangunkusumo (RSCM) di Jakarta pada 17 Agustus 1964.
- Hasri Ainun Habibie merupakan istri dari Presiden ke-3 Republik Indonesia, yaitu Bacharuddin Jusuf Habibie. Ibu Ainun Habibie adalah seorang dokter dan juga ketua Perkumpulan Penyantun Mata Tunanetra Indonesia (PPMTI). Salah satu jasa terbesar yang diberikan oleh Hasri Ainun Habibie adalah mendirikan Bank Mata Indonesia untuk membantu para tunanetra yang kebanyakan masyarakat menengah kebawah.
- Prof Dr. Sardjito merupakan rektor pertama Universitas Gadjah Mada dan punya jasa yang amat besar untuk di bidang kesehatan Indonesia. Dokter Sardjito adalah orang dibalik berdirinya Palang Merah Indonesia (PMI). Selain itu, dokter Sardjito juga berhasil menciptakan calcusol, yaitu obat penghancur batu ginjal yang dinamakan calcusol.
- Prof Dr Gerrit A. Siwabessy adalah salah satu pahlawan kesehatan Indonesia yang ikut serta dalam perjuangan melawan pendudukan Jepang serta Belanda. Gerrit A. Siwabessy dikenal oleh masyarakat Indonesia karena pernah menjabat sebagai Menteri Kesehatan Indonesia selama dua periode.
- Prof. dr. SpF Marsekal Muda Anumerta, Abdulrachman Saleh juga dikenal sebagai bapak Fisiologi kedokteran Indonesia. Abdulrachman Saleh adalah seorang dokter yang berhasil mengembangkan ilmu faal di Indonesia sehingga diberi gelar Bapak Faal Indonesia.
- Dokter Akmal Taher adalah dokter bedah telah banyak membuat karya yang berkontribusi besar dalam bidang kedokteran di Indonesia. Salah satu karyanya yang dikenal dunia adalah inhibitor of phosphodiesterase 4 yang punya hak paten di Jerman, Amerika, Kanada dan juga Jepang.
Bagaimana dengan pahlawan kesehatan nasional di Bondowoso? Apakah Bondowoso memiliki sosok pahlawan kesehatan nasional? Jawabannya adalah tentu saja Bondowoso memiliki sosok tangguh, berintegritas tinggi dan berjiwa pejuang di bidang kesehatan. Sosok tersebut adalah Dokter Koesnadi. Beliau aktif menjadi anggota DPP Muhammadiyah. Beliau pernah menjadi DPR mewakili Partai Masyumi dengan tetap membawa pemikiran-pemikiran segar dalam menyelaraskan Islam sebagai bagian dari perkembangan kesehatan. Bahkan, pemikiran-pemikiran tersebut dijadikan sebagai rujukan negara dalam mengambil kebijakan untuk kesejahteraan rakyat. Ketika Partai Masyumi membubarkan diri pada tahun 1960, beliau pindah ke Jakarta dan bekerja sebagai dokter pada Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo. Terakhir beliau menjadi Dewan Pertimbangan Agung hingga akhir hayatnya pada tahun 1990 (dikutip dari "Dari Pulau Buru ke Cipinang" karya Achmad Sujudi). Dokter Koesnadi memiliki semangat juang dalam kebermanfaatan bagi masyarakat namun tetap sejalan sesuai dengan kaidah Islam. Tak heran jika nama mashyur nya diabadikan menjadi salah satu Rumah Sakit Daerah di Bondowoso hingga saat ini.
Lalu, apakah peran pahlawan kesehatan Dokter Koesnadi surut dan berada di masa lampau saja? Tentu saja tidak, saat ini semangat juang dari Dokter Koesnadi diterapkan secara merata pada karyawan dan karyawati RSUD dr. H. Koesnadi (RSDK). Saat ini, RSUD dr. H. Koesnadi (RSDK) memiliki 21 pelayanan poli Rawat Jalan, 12 paviliun Rawat Inap, 18 Instalasi serta 4 Unit penting yang mendukung pelayanan prima bagi masyarakat. Seluruh bagian ini didukung oleh berbagai tenaga profesional di bidangnya masing-masing, dimulai dari tenaga medis baik dokter umum maupun dokter spesialis, tenaga kesehatan seperti tenaga keperawatan, tenaga kebidanan, tenaga kefarmasian, tenaga gizi, tenaga laboratorium, tenaga penyuluh kesehatan masyarakat, tenaga radiologi hingga tenaga sanitarian, maupun tenaga administrasi serta tenaga pendukung lainnya. Semuanya bersatu padu dan bekerja sama di bawah visi utama Terwujudnya Rumah Sakit Yang Terpercaya dan Bermartabat Dengan Pelayanan Kesehatan Yang Bermutu.
Berikut ini adalah pelayanan kesehatan yang ada di RSUD dr. H. Koesnadi (RSDK) :Pelayanan Rawat Jalan, terdiri dari 21 poli antara lain :
- Poli Penyakit Dalam
- Poli Anak
- Poli Bedah Umum
- Poli Kebidanan & Kandungan
- Poli Bedah Onkologi
- Poli Bedah Ortopedi
- Poli Jantung
- Poli Paru
- Poli THT
- Poli Mata
- Poli Syaraf
- Poli Umum
- Poli Gigi & Bedah Mulut
- Poli Konsultasi Gizi
- Poli VCT
- Poli Geriatri
- Poli Kulit dan Kelamin
- Poli Psikiatri
- Poli Rehabilitasi Medik
- Poli Bedah Syaraf
- Poli Urologi
Pelayanan Rawat Inap, teridiri dari 12 paviliun antara lain :
- Paviliun Rengganis (kelas Utama 1 & 2)
- Paviliun Anggrek (Kelas Utama 3)
- Paviliun Dahlia (Bedah)
- Paviliun Melati & PICU (Anak)
- Paviliun Seruni & NICU (Neonatus)
- Paviliun Mawar (Kebidanan)
- Paviliun Bougenville (Penyakit Dalam)
- Paviliun Teratai (Syaraf)
- Paviliun Seroja (Jiwa)
- Paviliun Krisan (COVID)
- ICU
- ICCU
Pelayanan Penunjang, teridiri dari 18 instalasi dan 4 unit yaitu :
- Instalasi Anestesi
- Instalasi Bedah Sentral
- Instalasi CSSD & Laundry
- Instalasi Farmasi
- Instalasi Gawat Darurat
- Instalasi Gizi
- Instalasi Hemodialisis
- Instalasi Informasi Teknologi
- Instalasi Kemoterapi
- Instalasi Laboratorium Klinik
- Instalasi Pemeliharaan Sarana (IPS)
- Instalasi Perbekalan (Inventaris)
- Instalasi Pengendali
- Instalasi Promosi Kesehatan RS (PKRS)
- Instalasi Radiologi
- Instalasi Rawat Jenazah
- Instalasi Rekam Medik
- Instalasi Sanitasi
- Unit Bronkoskopi
- Unit Cathlab
- Unit Endoskopi
- Unit Patologi Anatomi
RSUD dr. H. Koesnadi (RSDK) akan terus berbenah di segala bidang dan unitnya sehingga derajat kesehatan masyarakat di Bondowoso terpenuhi dengan prima dan meningkat. Terimakasih atas segala kepercayaan, dukungan dan apresiasi yang diberikan kepada RSUD dr. H. Koesnadi (RSDK). Tak lupa dalam momen perayaan Hari Pahlawan Nasional tahun 2023 kali ini, seluruh jajaran direksi dan pegawai RSUD dr. H. Koesnadi (RSDK) mengucapkan "Selamat Hari Pahlawan Nasional". Salam Sehat. (PKRS/SWILING)

- Bangun Silaturrahmi & Koordinasi, RSDK-Dinkes Kunjungi Puskesmas Kutakulon & Nangkaan
- Siapkan Pelayanan Prima, RSDK Persiapkan Baksos MOW & Skill Test Dengan Sebaik-Baiknya
- Sosialisasi Jadwal Pelayanan Poli, Masyarakat Dapatkan Informasi Pelayanan RSDK Dengan Jelas
- Telusur Dokumen Akreditasi Daring, Mari Ciptakan Akreditasi Yang Mudah Dan Menyenangkan
- RSDK Senam Sehat, Segarkan Badan dan Segarkan Fikiran Demi Pelayanan Prima
- Pelayanan Geriatri Terpadu RSDK, Wujudkan Lansia Aktif dan Sehat
- Cinta Budaya Nusantara, RSDK Berdinas Dengan Mengenakan Baju Adat Nasional
- Terimakasih Kepada Para Mudhahhy Idul Adha
- Kegiatan Pembinaan Wilayah Jejaring Rujukan RSDK-Dinkes Upayakan Percepatan Penurunan AKI dan AKB
- Lambangkan Optimisme, Paviliun Krisan Siap Tebarkan Kebaikan Dalam Pelayanannya
- Hari Ketiga IHT Komunikasi Efektif, Penguatan Spiritualitas pada Pelayanan Prima, dan Penanganan Keg
- Kenali Instalasi Gizi RSDK, Unit Pemenuhan Gizi Bagi Seluruh Pasien Dengan Pelayanan Prima
- Peringati Hari Jantung Sedunia RSDK Ajak Masyarakat Untuk Mencegah Gagal Jantung
- Shooting Video Edukasi Code Blue Berjalan Lancar
- Tunjukan Profesionalisme, Staf RSDK Kenakan Seragam Korpri
- RSDK Adakan Sosialisasi Kesehatan Pentingnya Persiapan Sebelum Operasi Bersama Radio Mahardhika
- Peringati Hari Ginjal Sedunia, RSDK Adakan Edukasi Kesehatan & Tes Kesehatan Gratis Di CFD
- Nakes Teladan, Contoh Pemberi Pelayanan Kesehatan
- Study Banding & Team Building Peningkatan Mutu Pelayanan Kesehatan Menuju RS Pendidikan Terakreditas
- Webinar Pelayanan Unggulan RSDK Berjalan Lancar
- Dikunjungi oleh : 963176 user
- IP address : 18.97.14.82
- OS : Unknown Platform
- Browser :