dr. Yus Priatna A, Sp. P
NIP. 19771002 200604 1 066
- (0332) 421710
- (0332) 421974
- (0332) 422038
A. PENDAHULUAN
Kepuasan Pelanggan adalah perasaan senang atau kecewa seseorang yang berasal dari perbandingan antara kesannya terhadap kinerja suatu produk dan harapannya. Sesuai keputusan MENPAN Nomor : 16 Tahun 2014, menetapkan 9 unsur yang relevan, valid dan reliabel sebagai unsur minimal yang harus ada untuk dasar pengukuran Survei Kepuasan Masyarakat adalah sebagai berikut :
- Persyaratan
- Prosedur
- Waktu Pelayanan
- Biaya/Tarif
- Produk Spesifikasi Jenis Pelayanan
- Kompetensi Pelaksana
- Perilaku Pelaksana
- Maklumat Pelayanan
- Penanganan Pengaduan, Saran dan Masukan
B. HASIL SURVEI
Setelah dilakukan survey IKM pada bulan Januari - Maret 2018 didapatkan 450 responden dengan rincian 225 responden rawat jalan, 135 responden rawat inap, 60 responden pelayanan penunjang, 15 responden Instalasi Gawat Darurat dan 15 responden Instalasi bedah sentral, penilaian indek kepuasan masyarakat didapatkan dengan menghitung nilai dari setiap jawaban responden terhadap 9 pertanyaan yang mewakili setiap unsur pelayanan. Berikut ini rincian responden survei Indeks Kepuasan Masyarakat:
Survei yang di laksanakan pada periode januari sampai dengan maret 2018 terbanyak pada rawat jalan karena jumlah pasien terbanyak pada instalasi rawat jalan dan berurutan Rawat Inap dan tiga unit lain
Responden berdasarkan pendidikan terbanyak terdapat pada jenjang pendidikan SLTA karena penduduk Kabupaten Bondowoso sebagian besar berpendidikan SLTA dan jumlah kunjungan pasien lebih banyak berpendidikan SLTA
Hasil survey indek kepuasan masyarakat , Responden berdasarkan pekerjaan terbanyak pada pekerjaan lainnya sebanyak 172 responden karena terdapat beberapa pekejaan :Petani, Pensiunan, Buruh tani yang sebagian besar penduduk bondowoso adalah petani.
Hasil Survei IKM berdasarkan cara bayar terbanyak BPJS sebanyak 428 responden karena dengan program pemerintah tahun 2019 Universal coverage sehingga sebagian besar penduduk bondowoso menggunakan asuransi BPJS
C. HASIL SURVEI IKM MASING-MASING UNIT PELAYANAN
- RADIOLOGI
Indek kepuasan masyarakat mencapai 80.48 pada triwulan IV 2017 dan pada triwulan I 2018 menjadi 83.23 Unsur terendah terdapat pada waktu pelayanan dan Unsur tertinggi pada biaya/tarif, penyebab terjadinya kenaikan IKM karena mutu pelayanan unit yang meningkat seiring dengan dokter on site setiap hari - LABORATORIUM
Indek kepuasan pada triwulan IV tahun 2017 mencapai 83,05 dan pada triwulan I 2018 sebesar 79.38 nilai terendah pada unsur waktu pelayanan dan nilai tertinggi pada unsur Biaya atau tarif, penyebab turunnya IKM karena harapan dan keinginan responden yang selalu mengharap pelayanan yang cepat walaupun standar pelayanan minimal masih tercapai, sehingga peningkatan komunikasi atau penjelasan terhadap pasien lebih ditingkatkan. - FARMASI
Indek kepuasan masyarakat mencapai 79.93 pada triwulan IV tahun 2017 dan pada triwulan I tahun 2018 sebesar 81.03 nilai terendah terdapat pada unsur waktu pelayanan di karenakan pengambilan obat oleh pasien berbarengan pada jam yang sama sehingga menyebabkan penumpukan antrian, dan waktu tunggu pelayanan semakin panjang - PATOLOGI ANATOMI
Indek kepuasan mencapai 82.50 pada triwulan IV tahun 2017 dan pada triwulan I 2018 sebesar 77.18,nilai terendah terdapat pada unsur waktu pelayanan karena jumlah dokter spesialistik 1 orang sehingga waktu pelayanan semakin lama - PAVILIUN MAWAR
Indek kepuasan masyarakat pada triwulan IV 2017 sebesar 85.98 dan pada Triwulan I 2018 sebesar 76.27 waktu pelayanan sebagian besar responden mengharap perhatian lebih sehingga setiap pelayanan dianggap kurang cepat - PAVILIUN RENGGANIS
Indek kepuasan masyarakat pada triwulan IV 2017 mencapai 77.73 dan pada triwulan I 2018 mencapai 79.79 dengan nilai terendah terdapat pada Kompetensi pelaksana terdapat peningkatan IKM dari triwulan sebelumnya meskipun nilai terendah terdapat pada kompetensi pelaksana dikarenakan responden mengharap lebih dari pelayanan - PAVILLIUN TERATAI
Indek kepuasan masyarakat pada triwulan IV tahun 2017 sebesar 80.12 dan pada Triwulan I 2018 sebesar 77.92 adapun nilai terendah terdapat pada prosedur dan waktu pelayanan di karenakan jumlah dokter spesialistik hanya 1 orang yang melayani rawat jalan dan rawat inap - PAVILLIUN MELATI
Indek kepuasan masyarakat pada Triwulan IV 2017 sebesar 78.83 dan pada Triwulan I tahun 2018 sebesar 78.28 dengan nilai terendah terdapat pada waktu pelayanan,IKM pada triwulan sebelumnya cenderung stagnan tidak ada perubahan - PAVILLIUN SERUNI
Indek kepuasan masyarakat pada triwulan IV 2017 sebesar 80.85 dan pada Triwulan I 2018 sebesar 78.10 dengan nilai terendah terdapat pada unsur Waktu pelayanan,IKM menurun dari triwulan sebelumnya karena persepsi masyarakat yang cenderung mengharap pelayanan semakin cepat baik administrasi maupun pelayanan medis - PAVILLIUN BOUGENVILLE
Indek kepuasan masyarakat pada triwulan IV 2017 sebesar 81.13 dan pada Triwulan I 2018 sebesar 78.10 dengan nilai terendah pada unsur prosedur pelayanan, IKM cenderung menurun karena penilaian prosedur pelayanan yang rendah sehingga ditingkatkan lagi sosialisasi tentang prosedur pelayanan - PAVILLIUN DAHLIA
Indek kepuasan masyarakat pada triwulan IV 2017 sebesar 79.38 dan pada triwulan I 2018 sebesar 77.73 dengan unsur terendah terdapat pada prosedur pelayanan,IKM pada triwulan ini menurun di banding triwulan sebelumnya karena harapan masyarakat yang lebih pada pelayanan di rumah sakit - PAVILLIUN ANGGREK
Indek kepuasan masyarakat pada triwulan IV sebesar 80.30 dan pada triwulan I 2018 sebesar 77.00 dengan nilai terendah pada unsur prosedur pelayanan, IKM pada triwulan ini menurun di banding triwulan sebelumnya karena harapan masyarakat yang lebih pada pelayanan di rumah sakit - INSTALASI CARE UNIT
Indek kepuasan masyarakat pada triwulan IV sebesar 83.23 dan pada Triwulan I 2018 sebesar 80.48 dengan nilai terendah terdapat pada Waktu pelayanan, IKM pada triwulan ini menurun tetapi masih dalam tingkat sangat baik - INSTALASI GAWAT DARURAT
Indek Kepuasan masyarakat pada triwulan IV 2017 sebesar 81.40 dan pada Triwulan I 2018 sebesar 87.27, nilai terendah terdapat pada maklumat pelayanan,IKM pada triwulan ini sangat baik dan meningkat pada setiap unsurnya - INSTALASI BEDAH SENTRAL
Indek kepuasan masyarakat pada triwulan IV 2017 sebesar 84.70 dan pada triwulan I 2018sebesar 83.23 dengan nilai terendah terdapat pada unsur Waktu pelayanan, IKM pada triwulan ini sangat baik meskipun ada penurunan pada sebagian unsur dikarenakan waktu pelayanan dan waktu tunggu operasi yang lama - POLI JANTUNG
Indek kepuasan masyarakat pada triwulan IV 2017 sebesar 82.87 dan pada Triwulan I 2018 sebesar 79.20 dengan nilai terendah terdapat pada unsur waktu pelayanan, IKM pada triwulan ini menurun dikarenakan jumlah pasien di polijantung semakin banyak dan persepsi responden yang menginginkan pelayanan semakin cepat - POLI ANAK
Indek kepuasan masyarakat pada triwulan IV 2017 sebesar 84.02 dan pada triwulan I 2018 sebesar 76.63 adapun nilai terendah terdapat pada waktu pelayanan, IKM pada triwulan ini menurun karena waktu tunggu pelayanan - POLI KANDUNGAN
Indek kepuasan masyarakat pada triwulan IV sebesar 81.03 dan pada Triwulan I tahun 2018 sebesar 83.23 dengan nilai terendah pada unsur prosedur pelayanan, IKM pada triwulan ini naik dan mendapat penilaian sangat baik - POLI BEDAH
Indek kepuasan masyarakat pada triwulan IV 2017 sebesar 81.22 dan pada triwulan I tahun 2018 sebesar 77.55 dengan nilai terendah terdapat pada unsur waktu pelayanan, IKM pada triwiulan ini menurun karena waktu pelayanan terjadi karena responden mengharap pelayanan semakin cepat - POLI MATA
Indek kepuasan pelayanan pada triwulan IV 2017 sebesar 79.60 dan pada triwulan I 2018 sebesar79.57, adapun nilai terendah terdapat pada unsur persyaratan pelayanan, IKM pada triwulan ini cenderung stagnan dan pada nilai baik - POLI JIWA
Indek kepuasan masyarakat pada triwulan IV 2017 sebesar 85.80 dan pada triwulan I tahun 2018 sebesar 93.13, IKM pada triwulan ini naik dan pada nilai sangat baik - POLI PARU
Indek kepuasan masyarakat pada triwulan IV 2017 sebesar 86.90 dan pada triwulan I 2018 sebesar 78.72 dengan nilai terendah terdapat pada unsur waktu pelayanan, IKM pada triwulan ini menurun karena waktu tunggu pelayanan disebabkan jumlah dokter spesialistik hanya 1 orang melayani rawat jalan dan rawat inap. - POLI THT
Indek kepuasan masyarakat pada triwulan IV 2017 sebesar 79.02 dan pada triwulan I tahun 2018 sebesar 75.53 dengan nilai terendah terdapat pada unsur waktu pelayanan, IKM pada triwulan ini menurun karena responden mengharap pelayanan lebih cepat dan jumlah dokter spesialistik hanya 1 orang - POLI INTERNE
Indek kepuasan masyarakat pada triwulan IV tahun 2017 sebesar 82.13 dan pada triwulan I tahun 2018 sebesar 82.50 dengan nilai terendah terdapat pada persyaratan pelayanan, IKM pada triwulan ini cenderung stagnan dan pada nilai sangat baik - POLI REHABILITASI MEDIK
Indek kepuasan masyarakat pada triwulan IV tahun 2017 sebesar 85.98 dan pada triwulan I tahun 2018 sebesar 81.77,dengan nilai terendah terdapat pada unsur waktu pelayanan, IKM pada triwulan ini menurung tapi dalam penilaian sangat baik dan penurunan disebabkan pada waktu tunggu pelayanan - POLI SARAF
Indek kepuasan masyarakat pada triwulan IV tahun 2017 sebesar 76.27 sedangkan pada triwulan I tahun 2018 sebesar 77.55 dengan nilai terendah terdapat pada unsur waktu pelayanan, IKM pada tiwulan ini meningkat meskipun responden masih mengharapkan pada waktu tunggu lebih ditingkatkan - POLI GIGI
Indek kepuasan masyarakat tentang pelayanan pada triwulan IV 2017 sebesar 83.23 sedangkan pada triwulan I 2018 sebesar 81.22 dengan nilai terendah terdapat pada unsur waktu pelayanan, IKM pada triwulan ini turun dan disebabkan pada unsur waktu tunggu pelayanan dan masih pada penilaian sangat baik - POLI HEMODIALISA
Indek kepuasan masyarakat tentang pelayanan pada triwulan IV tahu 2017 sebesar 83.78 sedangkan pada triwulan I tahun 2018 sebesar 77.73 dengan nilai terendah terdapat pada unsur persyaratan pelayanan, IKM pada triwulan ini cenderung turun karena persyaratan pelayanan sehingga lebih disosialisasikan lagi tentang persyaratan pelayanan - POLI ONKOLOGI/ORTHOPEDI
Indek kepuasan masyarakat tentang pelayanan pada triwulan I tahun 2018 sebesar 78.83 dengan nilai terendah terdapat pada unsur waktu pelayanan, IKM pada tiwulan ini pada penilaian baik dan responden mengharapkan kecepatan pelayanan lebih ditingkatkan - PENDAFTARAN
Indek kepuasan masyarakat tentang pelayanan pada triwulan IV tahun 2017 sebesar 76.02 dan pada triwulan I tahun 2018 sebesar 77.18 , adapun nilai terendah terdapat pada waktu pelayanan, IKM pada triwulan ini meningkat dari sebelumnya dan responden mengharap waktu pelayanan ditingkatkan
D. KELUHAN
- Terjadi kesenjangan terhadap jam kunjung keluarga pasien antara pasien VIP dengan pasien kelas I,II,III
- Kurangnya perhatian petugas di ruang rawat inap
- Waktu tunggu dipelayanan rawat jalan lama
E. KESIMPULAN
Pada unit-unit pelayanan tercapai angka kumulatif penilaian pada triwulan IV tahun 2017 sebesar 81.64 sedangkan triwulan I tahun 2018 sebesar 79.85 dengan kategori mutu pelayanan “BAIK” yang berarti sebagian besar responden merasa puas dengan pelayanan yang diberikan. Dan nilai terendah terdapat pada waktu pelayanan
- Waspada DBD Pada Anak bersama dr. Adkhiatul Muslihatin.,Sp.A.,M.Ked.Klin. di Radio Mahardhika 91,9 F
- Peringati Bulan Kesadaran Serviks, Pelayanan Poli Kandungan & Paviliun Mawar Buat Masyarakat Puas
- Tingginya Prevalensi Katarak, RSDK Ikut Andil Sukseskan Baksos Operasi Katarak
- Jadwal Praktek Dokter Spesialis Bulan Juli 2023 Minggu Kedua, Simak & Ketahui Jadwal Dokter-Mu
- Semangat dan Terus Berprestasi RSDK
- Pengumumuan Peserta Yang lolos Skill Test
- RSDK, Dinkes, Puskesmas, Kita Adalah Kesatuan Dalam Organisasi Pelayanan Kesehatan
- In-House Training EWS, Manajemen Nyeri Dan Asuhan Pasien Terminal Tenaga Kesehatan (Perawat Dan Bida
- Kenali Penyakit Gastritis bersama Poli Dalam RSDK
- Telusur Lapangan Survei Simulasi Internal Kedua RSUD dr. H. Koesnadi
- Apel Pagi RSDK : Mantapkan Zona Integritas 2022
- Mahasiswa Pendidikan Profesi Ners Keperawatan Unej Adakan Pendidikan Kesehatan Di Dahlia
- Hadapi Libur Panjang Cuti Bersama Idul Adha, RSDK Tetap Tekankan Pelayanan Optimal Untuk Masyarakat
- Jadwal Praktek Dokter Spesialis Bulan Juli 2023 Minggu Pertama, Simak & Ketahui Jadwal Dokter-Mu
- RSDK Terus Dukung Upaya Percepatan Pencapaian Vaksinasi Dosis Keempat COVID-19
- Pengumuman Pemenang Lomba Video Dan Poster HKN Ke-59 Kabupaten Bondowoso
- Penyakit Kardiovaskuler Penyebab Kematian Tertinggi Di Dunia, ICCU RSDK Siap Tunjukkan Excellent Ser
- Kominfo - RSDK Lanjutkan Siaran Interaktif Sebagai Upaya Edukatif yang Easy to Learn
- Pesan & Kesan 10 Karyawan Purnatugas RSDK Untuk Terciptanya Visi Utama RS
- Usai Salam-salaman Langsung Layani Pasien
- Dikunjungi oleh : 732397 user
- IP address : 44.220.181.180
- OS : Unknown Platform
- Browser :