large image
DIREKTUR RUMAH SAKIT

dr. Yus Priatna A, Sp. P
NIP. 19771002 200604 1 066
ALUR PENDAFTARAN ONLINE POLI PSIKIATRI/ JIWA
Maklumat Pelayanan
Mobile JKN
Alur Pendaftaran Rawat Jalan
Jadwal Dokter
MAMA ASI (Media Informasi dan Edukasi Pasien Pskiatri) >>> bit.ly/MAMA_ASI
Layanan Pengaduan
Nomer Informasi
CALL CENTER IGD
  • (0332) 421710
  • (0332) 421974
  • (0332) 422038
KRITIK DAN SARAN
Adakan Baksos MOW, Masyarakat Bondowoso Beramai-Ramai Daftarkan Dirinya
Kategori Berita | Diposting pada : 2023-07-09 -|- 10:49:00 oleh Admin

RSDK hari ini. International Monetary Fund (IMF) menyebutkan bahwa jumlah penduduk di Asia Tenggara diproyeksikan mencapai 679,69 juta jiwa pada 2023. Dari jumlah itu, mayoritas penduduk dari Indonesia, yakni 277,43 juta jiwa. Hal ini sejalan dengan data yang dihimpun oleh Worldmeters yang menyebutkan bahwa jumlah penduduk di Asia Tenggara mencapai 668,61 juta jiwa hingga 31 Januari 2023. Angka tersebut setara 8,34% dari total penduduk dunia saat ini yang mencapai 8,01 juta jiwa. Dari keseluruhan jumlah ini, Indonesia mendominasi jumlah penduduk yaitu sebanyak 273,52 juta jiwa. Ini artinya 40,9% penduduk di Asia Tenggara berasal dari Indonesia. 


MOW jul23
Ledakan jumlah penduduk akan menimbulkan banyak permasalahan jika tidak diimbangi dengan adanya peningkatan kapasitas di segala bidang. Permasalahan yang akan timbul diantaranya pengangguran, kemiskinan, rusaknya Sumber Daya Alam, hingga menyebabkan kualitas sanitasi yang buruk dan nantinya dapat dengan mudah menyebabkan berbagai penyakit. Segala permasalahan ini tentunya berdampak buruk bagi kemajuan bangsa, karena akan menimbulkan generasi penerus yang kurang potensial diakibatkan tingginya angka kejadian stunting. Diketahui bahwa angka stunting di Indonesia mencapai 24,4% di tahun 2021 menjadi 21,6% di 2022, dan terus ditargetkan menjadi 14% di tahun 2024. 


MOW jul23a


MOW jul23b
Berbagai upaya terus dilakukan untuk menanggulangi permasalahan ini, hal ini dibuktikan dengan peningkatan prevalensi stunting di Indonesia dari tahun ke tahun. Bahkan di Jawa Timur sendiri pada tahun 2023 prevalensinya turun dari 4,8 persen menjadi 19,2 persen. Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) mencatat bahwa data ini, sudah di bawah standar stunting yang ditetapkan organisasi kesehatan dunia (WHO). Lalu apa saja langkah-langkah yang telah diambil dalam meraih prestasi gemilang ini? 


MOW jul23h
Kegiatan rutin tahunan yang terus digiatkan adalah bakti sosial Metoda Operasi Wanita (MOW). MOW merupakan merupakan jenis KB steril atau metode kontrasepsi permanen yang memiliki beberapa keunggulan, diantaranya KB steril tidak memberikan efek samping, kemungkinan komplikasi pada prosedur tindakan relatif kecil, tidak mengganggu siklus haid serta tidak membutuhkan bantuan alat kontrasepsi lain setelahnya (Kemenkes RI dalam sehatq.com). Kegiatan ini adalah hasil kerjasama antara RSUD dr. H. Koesnadi bersama Dinas Sosial P3AKB, Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN), Dinas Kesehatan serta Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) yang terdiri atas Pimpinan DPRD yang diwakili oleh H. Irwan Bachtiar Rachmat, S.E., M.Si. selaku Wakil Bupati Kabupaten Bondowoso, Pimpinan Kepolisian, dan Pimpinan Satuan Teritorial Tentara Nasional.


MOW jul23c
Dokter yang bertugas merupakan dokter profesional yang berasal dari Surabaya dan Yogyakarta yaitu



  1. dr. Zekson Alpan. PS 

  2. dr. Sofyan Rizalanda serta

  3. dr. Eka Yudi, SpOG. (K). Onko dari RSPAU dr. Suhardi Hardjolukito


MOW jul23d


Sedangkan tim tenaga kesehatan lainnya yang bertugas merupakan karyawan dari RSUD dr. H. Koesnadi yang terdiri dari



  1. Instalasi Bedah Sentral

  2. Instalasi Anestesi

  3. Instalasi Laboratorium

  4. Instalasi Radiologi

  5. Instalasi Farmasi

  6. Paviliun Mawar serta

  7. Poliklinik Kandungan 


Tak lupa juga disukseskan oleh tenaga lainnya dari Instalasi Rekam Medik, Instalasi PKRS dan juga Front Office. 


MOW jul23e


MOW jul23f
"Saya Kepala Bidang KSPPKB Dinas Sosial dan P3AKB Kabupaten Bondowoso yaitu DR. Untung Kuzairi, M.Kes mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh tim Bakti sosial MOW dari RSUD dr. H. Koesnadi Bondowoso, KODIM 0822, TNI AU, BKKBN Provinsi Jawa Timur yang telah membantu. Baksos ini bertujuan untuk percepatan penurunan stunting di Bondowoso dalam menekan terjadinya stunting yang baru. Oleh karena itu, kami berkomitmen menyukseskannya dengan cara melaksanakan KB steril yang kali ini digunakan yaitu MOW menggunakan teknik pengikatan pada tuba falopi ibu pasangan usia subur yang telah mantap untuk tidak memiliki anak kembali. Mudah-mudahan sangat bermanfaat dan mendatangkan banyak keberkahan bagi seluruh masyarakat Bondowoso." tambahnya. (PKRS/SWILING)


MOW jul23g

Baca Juga Berita Lainnya
Poling

Bagaimana pelayanan RSU Dr. H. Koesnadi Bondowoso...?

Sangat Baik
Tidak Baik
Cukup
Kurang

Lihat Hasil Polling
Zona Integritas RSU dr. H. KOESNADI Bondowoso

Alur Pendaftaran RWJ

TRAILER ACARA K3RS RSUD dr. H. KOESNADI

Acara K3RS "Sosialisai Program Manajemen Fasilitas dan Kesehatan"

HIMBAUAN PENERAPAN 6 M

TRAILER ATP (Anjungan Transfer Pengetahuan)

STATISTIK PENGUNJUNG
  • Dikunjungi oleh : 963287 user
  • IP address : 18.97.14.82
  • OS : Unknown Platform
  • Browser :
GALERI KEGIATAN TERBARU