
dr. Yus Priatna A, Sp. P
NIP. 19771002 200604 1 066
- (0332) 421710
- (0332) 421974
- (0332) 422038

RSDK hari ini. Peningkatan mutu layanan kesehatan tidak hanya dapat dilakukan dengan mengoptimalkan pelayanan dari sisi medis saja namun juga dapat didukung dengan mengoptimalkan fasilitas penunjang lain yang dapat mendukung pemerintah untuk memberikan edukasi kesehatan kepada masyarakat. Tak perlu menyediakan ruangan khusus ataupun tenaga khusus dalam fungsi tersebut, namun dapat pula dilakukan dengan memaksimalkan ruang pojok setiap sudut yang ada. Salah satu caranya dengan membuat layanan pojok baca seperti yang dilakukan oleh divisi pendidikan Dharma Wanita Persatuan (DWP) RSUD dr. H. Koesnadi.
Pojok baca merupakan pemanfaatan sudut ruang di lingkungan RSUD dr. H. Koesnadi (RSDK) sebagai tempat koleksi buku dari masyarakat yang dapat dipergunakan saat sedang menunggu giliran mendapatkan pelayanan kesehatan. Di dalam pojok baca terdapat berbagai jenis buku, majalah, koran, novel hingga bahan bacaan lainnya dengan tema yang beragam dimulai dari topik kesehatan, agama, pendidikan, olahraga, hingga seputar life style yang sedang hits saat ini. Bahkan untuk ibu-ibu juga disediakan beberapa buku seputar dunia kecantikan dan juga dunia tata boga masak memasak (6/6/2023).
Dwi Aryantiningsih selaku anggota dari divisi Pendidikan DWP RSUD dr. H. Koesnadi (RSDK) menyebutkan bahwa keseluruhan terdapat 6 titik pojok ruangan yang disulap menjadi pojok baca, diantaranya di depan ruang tunggu poli THT, di depan ruang tunggu poli paru, di ruang baca dan ruang bermain paviliun Melati, di ruang tunggu paviliun Rengganis, di ruang tunggu paviliun Seruni, serta di ruang tunggu paviliun Mawar. "Adanya pojok baca ini merupakan upaya kami dalam memberikan edukasi ke masyarakat secara tidak langsung, jadi pasien dapat mengisi waktu luang ketika sedang menunggu antrian melalui buku, majalah, koran maupun bahan bacaan lainnya yang sudah DWP RSDK sediakan. Sambil menunggu, wawasanpun meningkat. Dapat dikatakan sambil menyelam minum air. Kita dapat mengerjakaan dua pekerjaan atau lebih dalam waktu yang bersamaan." tambahnya.
Selain itu, pojok baca juga bermanfaat dalam mendukung dan mengentaskan kurangnya minat literasi masyarakat. Literasi atau kemelekan adalah istilah umum yang merujuk kepada seperangkat kemampuan dan keterampilan individu dalam membaca, menulis, berbicara, menghitung, dan memecahkan masalah pada tingkat keahlian tertentu yang diperlukan dalam kehidupan sehari-hari. Berdasarkan data Perpustakaan Nasional (Perpusnas), tingkat kegemaran membaca (TGM) masyarakat Indonesia sebesar 63,9 poin pada tahun 2022. Skor tersebut meningkat 7,4% dibandingkan setahun sebelumnya yang sebesar 59,52 poin. Data UNESCO menyebutkan, Indonesia menempati urutan kedua dari bawah atau peringkat 60 dari 61 negara di dunia soal literasi dunia yang berarti minat baca sangat rendah dengan persentase 0,001 persen. Itu berarti dari 1.000 orang Indonesia hanya satu orang yang rajin membaca.
Nah jangan lupa untuk memanfaatkan dan mengunjungi Pojok Baca RSUD dr. H. Koesnadi (RSDK), lalu dapatkan kemanfaatan yang besar dari informasi-informasi terbaru didalamnya. RSUD dr. H. Koesnadi dan juga DWP RSDK akan selalu melakukan yang terbaik dalam memberikan Excellent Service kepada seluruh masyarakat. Terimakasih atas kepercayaan yang diberikan kepada kami saat ini maupun di masa-masa mendatang. Salam Sehat. (PKRS/SWILING)

- 16 Tenaga Dokter Internship dan 2 Dokter Muda Jalani Orientasi Umum Di RSDK
- RSDK Sekilas Info Tarif Layanan Pemeriksaan Kesehatan atau MCU (Medical Check Up) Terbaru
- Meriahnya Lomba Pemakaian Baju Adat Dalam Pelaksanaan Acara Puncak Perayaan HUT RI
- Maksimalkan Penanganan Pengaduan Dengan Layanan Kotak Saran RSDK
- Banyaknya Penyalahgunaan Obat Analgesik, RSDK Adakan Edukasi Bijaklah Mengkonsumsi Obat
- Keberhasilan Tim Laparoskopi RSDK Dalam Pengangkatan Kantong Empedu & Usus Buntu Di Satu Tindakan
- In-House Training Dispensing Sediaan Obat Steril Secara Aseptik dan Medication Error
- Shooting Pengenalan Layanan Laok Roma X PT POS Berjalan Lancar
- Aksi Bersama RSDK, Siapkan Sajian Iftor Bagi Pengunjung Selama Bulan Ramadhan
- Semarak Ramadhan,DWP RSDK Adakan Rapat Kerja dan santunan Ramadhan 1445 H
- Perawatan Luka Optimal Berperan Penting Dalam Proses Penyembuhan Luka & Cegah Terjadinya Infeksi
- RSDK adakan Sosialisasi Pelayanan Kontras Pada Tindakan Radiologi Bagi Perawat
- INFO PENTING
- Simulasi Survei Internal - Potret Jujur Akreditasi dalam Pembelajaran dan Pembenahan
- Jadwal Praktek Dokter Spesialis Bulan September 2024, Simak dan Ketahui Jadwal Dokter Favoritmu
- Mengenal ICU RSDK, Pelayanan Khusus Pasien Dengan Pemantauan Intensif
- PENERIMAAN TENAGA COVID 19
- RSDK Ingatkan Pentingnya Penerapan Etika Pelayanan Dasar Serta Budaya Malu
- Adakan Siaran Radio Interaktif, Kenali Layanan Laparoskopi Dengan Berbagai Keunggulannya
- Kendala Kecil, Tak Surutkan Antusiasme Ikuti ATP
- Dikunjungi oleh : 1021465 user
- IP address : 216.73.216.25
- OS : Unknown Platform
- Browser : Mozilla 5.0