large image
DIREKTUR RUMAH SAKIT

dr. Yus Priatna A, Sp. P
NIP. 19771002 200604 1 066
ALUR PENDAFTARAN ONLINE POLI PSIKIATRI/ JIWA
Mobile JKN
MAMA ASI (Media Informasi dan Edukasi Pasien Pskiatri) >>> bit.ly/MAMA_ASI
Layanan Pengaduan
Nomer Informasi
CALL CENTER IGD
  • (0332) 421710
  • (0332) 421974
  • (0332) 422038
KRITIK DAN SARAN
RSDK Berbagi: Jaga Asupan Gizimu Selama Melaksanakan Ibadah Puasa Dengan Baik
Kategori Berita | Diposting pada : 2024-04-03 -|- 11:28:11 oleh Admin

RSDK hari ini. Menginjak hari ke-23 puasa Ramadhan 1445 Hijriah, Senin tanggal 3 April 2024 menjadi salah satu hari yang teristimewa bagi seluruh umat muslim di seluruh dunia tak terkecuali bagi umat muslim di Indonesia. Puasa merupakan salah satu ibadah yang memiliki kedudukan sangat penting dalam agama Islam sebagai bentuk dari ketaatan kepada Allah SWT. Pengertian puasa tidak hanya sekedar menahan diri dari makan, minum, dan hubungan suami istri, tetapi juga memiliki makna dan signifikansi yang dalam dalam konteks spiritual dan sosial. Mengutip dari Jurnal Kementerian Agama Republik Indonesia (Kemenag RI), pengertian puasa secara etimologis berasal dari kata "As-shaum", yang secara harfiah berarti menahan diri dari melakukan suatu tindakan. Namun, menurut ajaran agama Islam, puasa merujuk pada menahan diri dari segala hal yang dapat membatalkan puasa mulai dari terbit fajar hingga terbenam matahari, dengan diiringi niat dan memenuhi syarat-syarat tertentu (03/04/2024).


 tipsbugarselamapuasaapr24


Syarat-syarat dari ibadah puasa menurut Ash-Shiyaamu fil Islam, hal. 8 antara lain



  1. Puasa adalah ibadah kepada Allah ta’ala yang disertai niat, yaitu niat karena Allah ta’ala dan niat jenis puasanya, apakah wajib, sunnah, dan lain-lain.

  2. Menahan diri dari makan, minum dan seluruh pembatal puasa, yaitu tidak melakukan pembatal-pembatal puasa tersebut,

  3. Sejak terbit fajar kedua sampai terbenam matahari, yaitu sejak masuk waktu sholat Shubuh sampai masuk waktu sholat Maghrib.

  4. Yang dilakukan oleh orang yang tertentu, yaitu muslim, baligh, berakal, mampu, muqim dan tidak memiliki penghalang-penghalang,


Hikmah ibadah puasa adalah penghambaan kepada Allah tabaraka wa ta’ala dan peneladanan kepada Rasulullah shallallahu’alaihi wa sallam. Selain itu juga terdapat beberapa hikmah lainnya meliputi



  1. Puasa adalah sarana menggapai ketakwaan.

  2. Puasa adalah sarana mensyukuri nikmat.

  3. Puasa melatih diri untuk mengekang jiwa, melembutkan hati dan mengendalikan syahwat.

  4. Puasa memfokuskan hati untuk berdzikir dan berfikir tentang keagungan dan kebesaran Allah.

  5. Puasa menjadikan orang yang kaya semakin memahami besarnya nikmat Allah kepadanya

  6. Puasa memunculkan sifat kasih sayang dan lemah lembut terhadap orang-orang miskin.

  7. Puasa menyempitkan jalan peredaran setan dalam darah manusia.

  8. Puasa melatih kesabaran dan meraih pahala kesabaran tersebut, karena dalam puasa terdapat tiga macam kesabaran sekaligus, yaitu sabar menghadapi kesulitan, sabar dalam menjalankan perintah Allah dan sabar dalam menjauhi larangan-Nya.

  9. Puasa sangat bermanfaat bagi kesehatan.


 tipsbugarselamapuasaapr24a


Puasa dan kesehatan menjadi topik menarik yang berkaitan satu sama lain. Banyak sekali penelitian yang dilakukan untuk mengkaji secara detail keterkaitan keduanya. Bahkan beberapa penelitian terbaru yang termuat di Journal of American Heart Association menemukan fakta bahwa puasa selama Ramadhan bermanfaat untuk menurunkan tekanan darah, berat badan, dan kadar lemak tubuh. Sebenarnya apa saja manfaat dan bagaimana penjelasan hubungan kedua variable tersebut? Menyadur dari klikdokter.com, berikut adalah penjelasannya



  1. Mengontrol Kadar Gula Darah -> Dalam studi yang dipublikasi oleh The Journal of Nutrition, peneliti menyimpulkan berpuasa secara berselang-seling akan membantu mengontrol kadar insulin, dibandingkan orang yang menjalani diet rendah kalori. Studi lain yang diterbitkan oleh World Journal of Diabetes mengamati 10 orang dengan diabetes mellitus tipe 2. Para peneliti menyebutkan bahwa menjalani ibadah puasa dapat menurunkan kadar gula darah secara signifikan. Selain itu, manfaat puasa Ramadan juga dapat menurunkan resistensi insulin, sehingga sensitivitas tubuh terhadap insulin meningkat. Perjalanan glukosa dari jaringan peredaran darah menuju ke sel-sel tubuh juga semakin efisien.

  2. Menurunkan Berat Badan -> Menurut penelitian di The American Journal of Clinical Nutrition, berpuasa dapat meningkatkan metabolisme melalui peningkatan kadar norepinefrin di dalam tubuh. Penurunan berat badan pun terjadi. Bahkan, dalam salah satu review yang dipublikasikan jurnal Nutrition, manfaat puasa sehari penuh dapat menurunkan berat badan hingga 9 persen. Massa lemak tubuh juga menurun secara signifikan setelah menjalaninya selama 12-24 minggu. Akan tetapi, penurunan berat badan dapat berlangsung stabil bila memperhatikan menu makanan saat sahur dan berbuka puasa.

  3. Menurunkan Kadar Kolesterol dalam Darah -> Berdasarkan studi yang dipublikasikan jurnal Obesity, puasa selama delapan minggu dapat menurunkan kadar LDL (kolesterol "jahat") hingga 25 persen dan kadar trigliserida hingga 32 persen. Bahkan, pada satu studi yang dilakukan pada 4.629 orang dan dilansir dari American Journal of Cardiology, menyebutkan bahwa berpuasa dapat menurunkan risiko penyakit jantung dan diabetes tipe 2.

  4. Menurunkan Tingkat Stres -> Puasa ternyata juga bermanfaat bagi kesehatan mental. Hal ini terjadi karena saat puasa, penderita stres dan depresi akan belajar untuk berkata tidak pada makanan. Hal tersebut merupakan langkah awal untuk mengambil kontrol penuh dalam hidupnya. Selain itu, berpuasa di bulan Ramadan juga mendorong diri untuk menahan hawa nafsu lainnya sehingga tubuh menjadi lebih bersabar dan tenang. Semua itu adalah hal-hal positif yang dapat membantu untuk terhindar dari stres.

  5. Melawan Peradangan -> Penelitian menunjukkan, peradangan mungkin terlibat pada perkembangan kondisi yang kronis, misalnya kanker, penyakit jantung, serta rheumatoid arthritis. Beberapa penelitian menemukan bahwa berpuasa dapat membantu menurunkan level peradangan sekaligus membantu memperbaiki tingkat kesehatan. Sebuah penelitian yang mengamati 50 orang dewasa sehat menunjukkan, satu bulan berpuasa intermiten secara signifikan menekan tingkat penanda peradangan. Penelitian lainnya menemukan efek serupa saat orang puasa 12 jam sehari dalam satu bulan.

  6. Meningkatkan Produksi Hormon Baik -> Beberapa penelitian sudah membuktikan bahwa berpuasa secara alami bisa meningkatkan kadar hormon pertumbuhan tersebut. Sebuah studi yang mengamati 11 orang dewasa sehat menunjukkan bahwa berpuasa selama 24 jam secara signifikan meningkatkan kadar hormon pertumbuhan (human growth hormone/HGH). Sementara itu, penelitian lainnya yang mengamati sembilan pria menemukan bahwa berpuasa selama dua hari dapat meningkatkan hingga lima kali lipat produksi HGH. Puasa juga bisa membantu dalam mempertahankan kadar gula di dalam darah serta hormon insulin yang lebih stabil sepanjang hari. Hal inilah yang selanjutnya dapat mengoptimalkan HGH. Beberapa penelitian menemukan, mempertahankan peningkatan kadar insulin justru bisa mengurangi kadar HGH.

  7. Menunda Penuaan dan Memperpanjang Usia -> Dalam satu penelitian, tikus yang puasa setiap dua hari mengalami tingkat penuaan yang tertunda. Mereka hidup 83 persen lebih lama dibandingkan tikus yang tak berpuasa. Manfaat puasa bagi kesehatan yang satu ini masih dilakukan pada hewan. Studi lanjutan yang lebih mendalam diperlukan demi mengetahui mekanisme puasa dan pengaruhnya terhadap usia dan penuaan pada manusia.

  8. Meningkatkan Fungsi Otak dan Mencegah Gangguan Neurodegeneratif -> Sebuah penelitian menunjukkan bahwa puasa intermiten dalam waktu 11 bulan dapat meningkatkan fungsi serta struktur otak. Selanjutnya, penelitian pada hewan melaporkan, berpuasa bisa melindungi kesehatan otak serta meningkatkan produksi sel saraf. Hal tersebut dapat meningkatkan fungsi dan kemampuan kognitif. Karena dapat membantu meredakan peradangan, berpuasa juga diyakini dapat mencegah masalah neurodegeneratif, seperti Alzheimer dan Parkinson.

  9. Mencegah Kanker serta Tingkatkan Efektivitas Kemoterapi -> Beberapa studi pada subjek hewan menunjukkan berpuasa dapat bermanfaat untuk pengobatan sekaligus pencegahan kanker. Faktanya, satu penelitian pada tikus menemukan bahwa puasa bergantian hari dapat membantu memblokir pembentukan tumor. Demikian pula, sebuah penelitian lain menunjukkan, mengekspos sel kanker ke beberapa siklus puasa sama efektif dengan metode kemoterapi dalam menghambat pertumbuhan tumor serta meningkatkan efektivitas obat kemoterapi untuk kanker.

  10. Membentuk Pola Makan Teratur -> Dengan menjalani ibadah puasa, tubuh akan terbiasa untuk mengikuti pola makan yang teratur dan membentuk pola makan baik untuk kesehatan. Berpuasa memang terbukti memberikan manfaat bagi kesehatan fisik dan mental seseorang.

  11. Meningkatkan Fokus dan Konsentrasi -> Puasa dapat membantu meningkatkan fokus dan konsentrasi dengan membersihkan pikiran dan tubuh. Dengan menahan diri dari makan dan minum selama puasa, tubuh akan menjadi lebih tenang dan fokus.

  12. Meningkatkan Mood -> Puasa dapat membantu untuk meningkatkan mood dengan merangsang produksi hormon endorfin. Selain memperbaiki mood, puasa juga dapat mengurangi dari perasaan tegang, marah dan bingung.

  13. Meningkatkan Hubungan Sosial -> Puasa dapat membantu meningkatkan hubungan sosial dengan memberikan kesempatan untuk berbagi pengalaman dengan orang lain. Aktivitas beribadah dan beramal sosial dapat menguatkan nilai sosial dan nilai keagamaan seseorang. Orang yang dermawan dekat dengan sang pencipta dan manusia.


 tipsbugarselamapuasaapr24b


Walaupun memiliki banyak manfaat untuk tubuh, namun banyak sekali kebiasaan tidak baik yang dilakukan dan berakhir jatuh sakit. Dilansir dari IDN News, ada 10 kebiasaan buruk saat puasa yang tidak baik untuk kesehatan yaitu



  1. Kebiasaan melewatkan sahur -> Sahur bisa membantu tubuh tetap memiliki energi dan terhidrasi sepanjang hari. Jika melewatkan sahur, tentu tubuh akan terasa lemas dan tidak bersemangat.

  2. Minum air berlebih saat sahur -> Konsumsi air terlalu banyak saat sahur akan membuat tubuh sering buang air kecil. Ini akan membuat tubuh menjadi lebih cepat haus.

  3. Tidur setelah sahur -> Sebagian besar orang sudah mengetahui bahwa tidur selepas sahur tidak dianjurkan. Namun karena rasa kantuk yang tak tertahankan, kebiasaan ini pun sering dilakukan. Hendaknya kebiasaan ini dihentikan sekarang, karena tidur setelah sahur bisa meningkatkan asam lambung.

  4. Tidur seharian penuh -> Tidurnya orang puasa adalah ibadah. Banyak orang menggunakan pernyataan tersebut untuk tidur seharian. Memang saat puasa tubuh akan terasa lemas dan malas melakukan apa pun. Ada banyak hal yang bisa dilakukan untuk menambah pahala puasa.

  5. Sering begadang -> Selama puasa, jam tidur akan mengalami perubahan karena harus bangun saat sahur. Jika sering begadang, tubuh tidak akan mendapatkan porsi tidur yang cukup. Ini bisa melemahkan sistem kekebalan tubuh.

  6. Olahraga setelah buka puasa -> Walaupun sedang puasa, kita sebaiknya tetap berolahraga. Namun sebaiknya jangan dilakukan setelah berbuka puasa. Pasalnya, ini bisa membahayakan sistem pencernaan dan kesehatan tubuh. Waktu terbaik untuk melakukannya adalah setelah sahur dan sebelum berbuka puasa

  7. Makan berlebihan saat berbuka puasa -> Waktu berbuka adalah saat yang dinanti-nanti oleh semua orang yang menjalankan ibadah puasa. Sering muncul keinginan untuk makan banyak mengingat sudah menahan lapar dan haus selama hampir 14 jam. Makan berlebihan akan meningkatkan asam lambung dan membuatmu mual.

  8. Terlalu banyak makan gorengan dan makanan manis -> Gorengan sering menjadi takjil untuk berbuka puasa. Memang nikmat, tapi terlalu sering makan gorengan tidak baik untuk kesehatan. Sama halnya dengan makanan manis, keduanya memiliki banyak lemak jenuh.

  9. Berbuka puasa dengan minum teh -> Hindari langsung minum teh saat berbuka puasa. Ini karena teh bisa menyerap kalsium dan zat besi yang ada di dalam tubuh. Jika ingin minum teh, sebaiknya tunggu sekitar dua jam setelah berbuka

  10. Tidak makan buah dan sayur -> Kurangnya asupan sayur dan buah saat puasa akan membuat tubuh gampang sakit. Ini karena vitamin dan mineral yang terkandung di dalamnya bisa menjaga sistem imun tubuh. Selain didapat dari buah dan sayur, vitamin dan mineral dapat ditemukan dengan mengkonsumsi tambahan vitamin dari suplemen.


Nah setelah mengetahui berbagai macam kebiasaan buruk yang sering dilakukan selama melaksanakan ibadan puasa di bulan Ramadhan. Tidak menarik jika belum membahas tips dan kiat sehat yang dapat dilakukan selama melaksanakan ibadah puasa. Berikut adalah tips sehat menjaga gizi baik selama menjalankan ibadah puasa menurut Fitria Nur Rahmi, S.Gz selaku Kepala Instalasi Gizi RSUD dr. H. Koesnadi (RSDK).


Tips saat makan sahur



  1. Bangun tidur awali minum air putih satu gelas ukuran sedang’

  2. Makan dengan gizi seimbang.

  3. Makanlah karbohidrat komplek seperti nasi merah, kentang, jagung atau ubi, kurangi nasi putih tambah dengan sayuran.

  4. Lauk sebanyak 2 sajian berupa lauk hewani dan nabati untuk memenuhi kebutuhan protein.

  5. Jangan lupakan sayur untuk memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral juga untuk memenuhi kebutuhan serat. Serat akan memberi efek kenyang lebih lama.

  6. Bila perlu tambah buah 1 porsi, selain untuk memenuhi kebutuhan vitamin, mineral dan serat juga untuk memenuhi kebutuhan cairan.

  7. Air putih satu gela sedang

  8. Hindari minuman yang terlalu manis, teh atau kopi karena bersifat diuretik.


Tips saat buka puasa



  1. Bangun tidur awali minum air putih satu gelas ukuran sedang’

  2. Makan dengan gizi seimbang.

  3. Makanlah karbohidrat komplek seperti nasi merah, kentang, jagung atau ubi, kurangi nasi putih tambah dengan sayuran.

  4. Lauk sebanyak 2 sajian berupa lauk hewani dan nabati untuk memenuhi kebutuhan protein.

  5. Jangan lupakan sayur untuk memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral juga untuk memenuhi kebutuhan serat. Serat akan memberi efek kenyang lebih lama.

  6. Bila perlu tambah buah 1 porsi, selain untuk memenuhi kebutuhan vitamin, mineral dan serat juga untuk memenuhi kebutuhan cairan.

  7. Air putih satu gela sedang

  8. Hindari minuman yang terlalu manis, teh atau kopi karena bersifat diuretik.


Tips saat makan malam



  1. Dilakukan setelah melaksanakan ibadah sholat tarawih

  2. Berfungsi untuk melengkapi makan buka puasa

  3. Bukan termasuk kategori makanan berat

  4. Dapat mengkonsumsi buah untuk memenuhi asupan vitamin dan cairan

  5. Dapat pula mengkonsumsi susu untuk memenuhi asupan protein


Tips pemenuhan cairan selama bulan puasa



  1. Buka puasa meminum 2 gelas air putih

  2. Sebelum melaksanakan sholat tarawih meminum 1 gelas air putih

  3. Setelah melaksanakan sholat tarawih meminum 1 gelas air putih

  4. Sebelum tidur meminum 2 gelas air putih

  5. Sahur meminum 2 gelas air putih


 tipsbugarselamapuasaapr24c


“Pola makan kita saat bulan puasa harus benar-benar diperhatikan karena ketika berpuasa kebutuhan gizi tetap sama seperti hari biasa, namun waktu terbatas untuk mendapat asupan gizi. Padahal selama menjalankan puasa asupan makanan berkurang 20-30%, atau biasanya kira-kira asupan harian kurang lebih 2000 Kkal menjadi kurang lebih 1600 Kkal. Diawal puasa atau minggu pertama puasa biasanya akan mengalami penurunan berat badan, tetapi tubuh bisa menyesuaikan dengan memperlambat metabolisme. Penurunan asupan makanan yang berkurang selama puasa harus diimbangi dengan asupan makanan yang berkualitas agar kebutuhan zat gizi tetap terpenuhi. Makan dengan pola gizi seimbang dan isi piringku tetap harus menjadi prioritas.” ujar Fitria Nur Rahmi, S.Gz.


Semoga dengan adanya tips di atas, seluruh kegiatan sobat sehat selama bulan Ramadhan berjalan dengan baik dan lancar. Tak lupa seluruh jajaran pegawai dan direksi RSUD dr. H. Koesnadi (RSDK) mengucapkan Selamat merayakan Bulan Suci Ramadhan 1445 H. Semoga Ramadhan 2024 ini membawa kedamaian dan kebahagiaan bagi kita semua. Selamat Ramadhan 2024. (PKRS/SWILING)

Baca Juga Berita Lainnya
Poling

Bagaimana pelayanan RSU Dr. H. Koesnadi Bondowoso...?

Sangat Baik
Tidak Baik
Cukup
Kurang

Lihat Hasil Polling
Zona Integritas RSU dr. H. KOESNADI Bondowoso

TRAILER ACARA K3RS RSUD dr. H. KOESNADI

Acara K3RS "Sosialisai Program Manajemen Fasilitas dan Kesehatan"

HIMBAUAN PENERAPAN 6 M

TRAILER ATP (Anjungan Transfer Pengetahuan)

STATISTIK PENGUNJUNG
  • Dikunjungi oleh : 630849 user
  • IP address : 18.191.181.231
  • OS : Unknown Platform
  • Browser : Mozilla 5.0
GALERI KEGIATAN TERBARU